Hii G-Ners!!

Mengawali karir sebagai Pelaksana Pada Proyek Pembangunan Gudang dan Kantor PT. Wings di Daerah Secang, Magelang pada tahun 2013 – 2014, Hermansyah, S.T., M.Sc. bergabung dengan Universitas Teknologi Sumbawa sebagai Dosen Program Studi Teknik Sipil pada tahun 2018 sampai sekarang.

Sebelum memulai karir, Hermansyah menempuh pendidikan perguruan tinggi di Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) dan menempuh gelar S2 di Fakultas Teknik, Departemen Teknik Sipil dan Lingkungan, Magister Sistem dan Teknik Transportasi, Universitas Gadjah Mada.

Saat ini Hermansyah, M.Sc. diamanahi sebagai Ketua Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknologi Lingkungan dan Mineral Universitas Teknologi Sumbawa. Pengalaman sebagai dosen Program Studi Teknik Sipil, Hermansyah memiliki keahlian di bidang Teknologi Bahan Beton, Rekayasa Transportasi dan Perencanaan Jalan Raya.

Selain sebagai dosen, Hermansyah juga terdaftar sebagai anggota Himpunan Ahli Perencanaan Jalan Indonesia (HPJI) dengan Sertifikasi Keahlian (SKA) Madya.

Beberapa hasil riset dan publikasi bisa di akses di link di kolom di bawah ini.